...

Doa Ziarah Kubur Yang Benar [Arab, Latin, Audio, Arti]

Dataislami.com - Doa Ziarah Kubur Yang Benar [Arab, Latin, Audio, Arti] | Bacaan apa yang harus dibaca saat ziarah, melewati, atau masuk pemakaman atau kuburan ? dalam hal ini banyak versi doa yang bisa di ucapkan ketika kita sedang ziarah atau pun hanya melewati dan pada kesempatan kali ini dataislami.com akan mencoba membagikan ilmu yang terpendam di luasnya khasanah islam.

Doa Ziarah Kubur Yang Benar [Arab, Latin, Audio, Arti]


Teman teman sekalian, saat kita mengunjungi pemakaman / pekuburan di sunnahkan untuk mengucapkan doa keselamatan bagi penghuni kubur, dan banyak faedah yang bisa kita ambil dari kita berziarah seperti mengingatkan kita akan kematian dan hari setelah mati.

Dahulu nabi muhammad shallallahu'alai wasallam melarang umatnya untuk berziarah lantaran banyak praktik kesyirikan yang dilakukan, namun setelah nabi shallallahu'alai wasallam menganjurkan umatnya untuk berziarah maka saat ini boleh kita melakukannya, dan sebuah hadist yang menjelaskan di perbolehkannya kita mengunjungi pemakaman adalah sebagai berikut.


إِنِّي كُنْتُ نَهَيْتُكُمْ عَنْ زِيَارَةِ الْقُبُورِ فَزُورُوهَا فَإِنَّهَا تُذَكِّرُكُمِ الْآخِرَةَ

" inni kuntu nahaitukum 'anziara tilkubri fadzuuruu haa fainnahaa tudhakirru kumil aakhirota "

Artinya : " Dahulu aku pernah melarang kalian untuk berziarah kubur. Sekarang kerjakanlah ziarah kubur, karena dengan ziarah kubur dapat mengingatkan kalian akan hari akhirat "  HR. Ahmad 1236 dan dishahihkan Syuaib al-Arnauth.

Lalu seperti apa doa nya ? mari kita pelajari bersama sama doanya, perlu di ketahui doa ini juga bisa di baca saat melewati pemakaman/kuburan. Dan berikut ini bacaannya.

Bacaan Doa Memasuki / Melewati Pemakaman (Muslim)



Berikut ini bacaan singkatnya :

السَّلَامُ عَلَيْكُمْ أَهْلَ الدِّيَارِ مِنَ الْمُؤْمِنِينَ وَالْمُسْلِمِينَ وَإِنَّا إِنْ شَاءَ اللهُ بِكُمْ لَلَاحِقُونَ أَسْأَلُ اللهَ لَنَاوَلَكُمُ الْعَافِيَةَ

" ASSALAMU 'ALAIKUM AHLUDDIYAARI MINAL MU'MININA WALMUSLIMIINA WA INNAA INSYAA ALLAHU BIKUM LAKAA HIKUUNA ASALULLAHA LANAA WA LAKUMUL 'AA FIYAH "

Artinya " Semoga keselamatan ditujukan kepada kalian para penghuni kubur, dari orang-orang (golongan) yang beriman dan orang-orang yang beragama Islam. Dan kami insya Allah akan menyusul kalian (penghuni kubur), saya memohon keselamatan atas kami dan kalian(penghuni kubur) ".Hadits tersebut berasal dari Sulaiman bin Buraidah, dari bapaknya. [HR. Muslim, no. 975]

Demikian teman teman bacaan arab dari doa ziarah kubur beserta latin dan artinya, untuk versi audio agak sedikit berbeda disini dataislami.com mengambil doa ini dari hisnul muslim doa dan dzikir harian berdasarkan al quran dan hadist milik syaikh saad al ghomidi. Berikut audionya.

Audio Doa Ziarah Kubur




> Halaman Unduh : Download
> Halaman Audio versi anak lengkap arti dan hadistnya : Download

Nah teman itu tadi yang dapat kami bagikan kali ini, semoga bisa bermanfaat bagi teman teman muslim semua, silahkan berikan kritik dan saran antum untuk kami. Syukron.

0 Response to "Doa Ziarah Kubur Yang Benar [Arab, Latin, Audio, Arti]"

Post a Comment

Berikan kritik dan saran terbaik anda untuk kemajuan kami, sukron